Bismillah
Alhamdulillah hari ini cerah. Maka saya mengajak Maryam main di playground untuk panjat-panjatan lagi.
Memanjat tangga ke atas playground sepertinya sudah cukup lancar. Nah yg lebih dia sukai ternyata bermain perosotan dan memanjat perosotan ke atas, upss..
Alhamdulillah playground-nya lagi sepi sehingga kegiatan panjat-memanjat perosotan ini tidak mengganggu anak lain.
Karena pagi hari habis hujan, perosotan agak licin sehingga membuat Maryam terpeleset beberapa kali. Tapi, hal itu tidak menyurutkan semangatnya untuk memanjat lagi. Saya siap mensupport saja sewaktu-waktu ia perlu bantuan. Selebihnya ia naik ke atas dengan inisiatifnya sendiri.
Hm… sepertinya gadis kecilku ini suka tantangan hehehe…
Leave a Reply